Haloo semua, perkenalkan nama saya Clarissa Profitia Iskandar dari SMP Kristen Petra 1. Saat ini saya duduk di kelas VII-10. Pada kesempatan ini saya ingin berbagi pengalaman meraih juara 1 dalam kompetisi Bahasa Inggris The Competition’9.

The Competition’9 merupakan ajang kompetisi yang diselenggarakan oleh SMAN 9 Surabaya. Saya tidak mengikuti kompetisi ini sendirian karena harus ada 2 orang dalam satu tim. Saya ditemani oleh Darren Hugo sebagai rekan satu tim, nama tim kami adalah Golden Thoughts.  Saya dan Darren menjadi satu tim dalam mengikuti kompetisi Bahasa Inggris The Competition’9 agar dapat melengkapi kemampuan masing-masing. Karena dalam kompetisi ini tidak cuma membutuhkan kemampuan berbahasa Inggris yang baik tetapi juga harus dapat berbicara di depan umum.

Sebelum mengikuti kompetisi, kami dibimbing oleh guru-guru Bahasa Inggris di sekolah meskipun melalui Zoom.  Pelatihan dari sekolah tidak hanya membantu meningkatkan pengetahuan tetapi juga untuk mempersiapkan mental kami dalam berkompetisi. Selama mengikuti The Competition’9 kami menghadapi berbagai kendala, seperti pada babak penyisihan dimana tim kami harus mengulang pertandingan karena skor yang sama dengan tim sekolah lain. Kemudian kami juga mengalami malalah teknis saat moodle tiba-tiba down. Namun dengan pertolongan Tuhan kami behasil melewati semua kesulitan itu hingga sampai pada babak final. Saya sangat gugup saat babak final, namun dengan kemampuan Darren dalam berpidato membuat juri tepukau dan akhirnya tim Golden Thoughts meraih juara pertama. Terima kasih atas anugerah Tuhan dan juga miss serta mister yang telah melatih dan mendampingi kami di sekolah. Sampai jumpa di kompetisi yang lain. God Bless You

oleh Clarissa dan Darren

English
Excellent Life Skills
Joining PPPK Petra Programs

SMP KRISTEN PETRA 1